Kuku palsu milik Lady Gaga yang ditemukan oleh pihak panitia, dilelang online. Kuku palsu Gaga yang diduga terlepas itu dibandrol dengan harga tinggi.
Mengutip thesun, Kamis (5/6) kuku palsu milik Lady Gaga yang pernah dipakai olehnya saat peluncuran parfum dan juga di tur konser Born This Way dibeli oleh penggemar beratnya.
Kuku palsu yang dijual online terjual seharga Rp128 juta. Kuku palsu itu memiliki harga tinggi, karena kuku milik Gaga itu berhiaskan emas rancangan Aya Fukuda. Kuku itu hilang saat ia sedang manggung di Dublin, Irlandia.
Alhasil, kuku palsu yang copot tersebut ditemukan pihak panitia dan langsung dijual secara online.
"Saya melihat benda di lantai panggung, saya pikir awalnya itu adalah alat untuk pemetik gitar. Ketika saya ambil, saya lihat itu adalah kuku palsu." jelasnya.
Penggemar berat Gaga yang merupakan seorang miliarder juga pernah mengeluarkan kocek lebih besar hanya untuk tampil di video klip Gaga yang berjudul Alejandro.
Sumber: inilah.com